TERKINI

Cara Membuat Script Banner Ads Rotator


Barangkali kita sering atau paling tidak pernah membaca pada beberapa artikel saat blogwalking, bahwa meletakan terlalu banyak banner diblog bisa membuat ketidaknyamanan bagi pengunjung. Nah, masalah barupun muncul yaitu bagaimana cara kita bisa merotasi banner yang efektif pada sebuah space iklan.

Ada 2 metode rotasi banner yang umum digunakan para marketer yaitu rotasi secara otomatis berdasarkan durasi waktu dan rotasi berdasarkan page-load. Untuk membuat rotasi banner berdasarkan durasi waktu bisa menggunakan software-software interaktif animasi vektor seperti seperti adobe flash, aligator flash designer, flash banner maker atau ada juga yang lebih instan seperti amara software, dll. Tapi sayangnya agak sulit membuat rotasi berdasarkan page-load dengan software-software semacam ini, yup meskipun bisa pada akhirnya kita tetap harus menyisipkan kode-kode lain di dalamnya.  


Sebenarnya ada satu solusi yang simple untuk membuat rotasi banner berdasarkan page-load, yaitu menggunakan script seperti ini:



<script type="text/javascript">
<!-- Begin
rnd.today=new Date();
rnd.seed=rnd.today.getTime();

function rnd() {
rnd.seed = (rnd.seed*9301+49297) % 233280;
return rnd.seed/(233280.0);
};

function rand(number) {
var result = Math.ceil(rnd()*number);
if (!result)result++;
return result
};
var ad_cnt1 = 3;
var ad1 = rand(ad_cnt1);
var link1;
var adBanner1;
var width1
var height1
if (ad1==1) {
link1="http://www.affiliatebussiness.com";
adBanner1="http://affiliatebussiness.com/Banner-Iklan-Hantu-125x125.gif";
width1="125";
height1="125";
alt1="Bisnis Internet";
}
if (ad1==2) {
link1="http://www.thegeniusbiz.com/?id=ricky_rich";
adBanner1="http://affiliatebussiness.com/Geniusbiz 125 x 125 Short.gif";
width1="125";
height1="125";
alt1="Bisnis Online";
}
if (ad1==3) {
link1="http://www.formulabisnis.com/?id=ricky_rich";
adBanner1="http://affiliatebussiness.com/bisnis online.gif";
width1="125";
height1="125";
alt1="Bisnis Internet";
}
document.write('<center><a href="' + link1 + '" target="_blank">');
document.write('<img src="' + adBanner1 + '" width=' + width1 + ' height=' + height1 + ' border=0 alt="' + alt1 + '"></a>');
document.write('</center>');
// End -->
</SCRIPT>

Kode if (ad1==1) { , if (ad1==2) { , if (ad1==3) { pada script tersebut adalah kode banner iklan yang sedang dirotasi menggunakan sistem page-load, dimana setiap kali halaman blog dibuka dengan yang baru maka secara random banner juga akan berubah.

Bagaimana, apakah masih merepotkan juga? Sekarang kita gunakan cara termudah untuk membuat script semacam itu yaitu menggunakan layanan free generator dari htmlbasic.com. Cukup melakukan sedikit pengaturan untuk membuat rotasi, selanjutnya klik "generate" dan kode rotasi banner pun sudah bisa digunakan. Bila ingin membuat rotasi berdasarkan page-load jangan lupa untuk memilih button "New image with every page load".

Selain rotasi banner, sebenarnya masih banyak lagi layanan lain yang bisa kita buat secara gratis di htmlbasic.com seperti popup generator, drop down menu, list generator, dan sebagainya. Selamat mencoba.

Mengenal Batu Akik Sungai Dareh

Batu yang juga dikenal dengan sebutan giok kandi ini tidak hanya kesohor di Indonesia tapi sampai mancanegara. Popularitas batu menanjka sejak  Presiden Amerika Barack Obama dikabarkan mengenakan batu cincin asal Kabupaten Dharmasraya Sumatera Barat itu di jari tangannya.
 
Sejak saat itu banyak penghobi dan kolektor dari berbagai negara mulai memburunya sehingga membuat batu dengan ciri khas warna hijau itu kian populer. Bahkan konon banyak banyak juga pejabat tanah air yang ikut-ikuran mengenakan batu itu dijari manis mereka.

batu akik lumut sungai dareh batu giok sungai dareh
Batu sungai dareh memiliki banyak sebutan diantaranya batu lumuik, batu lumut, giok sumatera dan giok kandi. Untuk sebutan batu giok asal Sumatera, tidak hanya pada batu sungai dareh tapi juga ada lumut aceh yang disebut giok aceh dan batu ini di Korea dikenal dengan jade.

Kunikan dan kelebihan atau keistimewaan batu sungai dareh terletak pada corak an warna batu yang sangat menawan. Batu ini juga memiliki kekerasan standar batu mulia kualitas internasional dengan keras 7 skala mohs atau sama dengan batui Giok Cina yang telah dikenal manusia ribuan tahun lalu.

Asal Usul Batu Sungai Dareh
Batu ini sebenarnya sudah dikenal sejak lama, tepatnya sekitar tahun 1970-an. Hanya saja waktu itu sampai dalam beberapa terakhir ini batu akik masih belum banyak dikenal dan belum diminati masyarakat secara luas. Namun belakangan ini batu akik telah menjadi tren dan diskai banyak orang termasuk kalangan muda.


Sehingga banyak batu-batu permata yang selama kurang dikenal mulai diburu dan dicari seperti batu bacan, batu lavender atau jenis batu lain yang memiliki corak cantik, tak luput dari buruan banyak penghobi dan kolektor termasuk batu lumuik asal Sumatera ini.

Pada sekitar tahun 70-an batu sungai dareh ini dikenal masyarakat dengan nama ‘Giok Kandi’ karena batu itu pertama ditemukan di Sungai Kandi dan Bukit Puti Bungsu Solok Selatan Sumatera. Sedangkan batu yang banyak ditemukan di daerah Sungai Dareh seperti nama yang melekat pada batu ini, diyakini masyarakat Sumatera merupakan cikal bakal batu dari daerah Kandi yang terbawa arus sungai.

Khasiat Batu Sungai Dareh
Sebagian orang terutama penghobi mempercayai bahwa batu alam, memiliki energi yang terjadi secara alami sehingga dipercaya memiliki khasiat alamiayah sesuai unsur yang terdapat dalam batu. Sehingga setiap jenis batu cincin akik memiliki khasiat berbeda sesuai unsur pembentuknya, kira-kira seperti itu.


Khasiat batu lumuik sungai dareh diantaranya : Dipercaya dapat meningkatkan keselarasan dengan alam sekitar – menjaga keseimbangan emosional – membuat stamina menjadi lebih kuat dan bersemangat – Menetralisir racun dalam tubuh – Bagi mereka yang memiliki aktivitas di luar dapat dijadikan sebagai perlindungan diri (hanya allah yang maha melindungi). Warna hijau pada batu ini : dapat memperkuat daya kerja jantung – saraf – atau fisik secara umum. Kualitas batu yang setara dengan Giok (jade) dipercaya untuk menghilangkan stres, relaxasi dan menyelaraskan pikiran – Bijaksana dan menghambat energi negatif dalam tubuh.

Jenis Batu Sungai Dareh
Halnya batu mineral pada umumnya sungai dareh juga terdiri dari berbagai jenis baik berdasarkan warna, karakter, corak maupun kualitas batu, sehingga batu ini dikenal dengan banyak nama seperti batu sungai dareh pucuk pisang, kumbang jati, kristal dan masih banyak jenis lainnya dengan beragam nama.


Untuk jenis pucuk pisang kristal batu dan warna terlihat hijau muda agak kekuningan dan terdapat belang hijau tua didalamnya, bagitu juga dengan kumbang tentu ada perbedaan dengan jenis lainnya.

Ciri batu sungai dareh asli, sama dengan mengenal ciri pada batu akik pada umumnya perlu dilakukan pengujian baik menggunakan teknologi atau bisa dengan keahlian tertentu.

Selain batu akik lumut sungai dareh, batu lain yang tidak kalah menarik dan juga di temukan di kepulauan sumatera ada batu lumut aceh atau dipasaran unternasuonal lebih dikenal dengan jadeite Harga batu sungai dareh mulai dari ratusan ribu sampai jutaan rupiah tergantung kualitas.

Beda Batu Akik Alam, Kristal Kaca dan Plastik

Bagi yang sudah "kawakan", cara membedakan mana batu akik alam, kristal kaca maupun plastik tentu tidaklah sulit. Tapi bagi yang masih baru "terjun" di dunia perbatuan permata tentu memerlukan proses mengenalinya. Karenanya, cara untuk membedakan batu alam dan kristal kaca banyak dicari para penghobi batu permata alias permatamania. Pengetahuan itu memang diperlukan agar penghobi batu akik dan batu permata pada umumnya tidak tertipu atapun salah beli. Berikut ini cara membedakan antara batu alam termasuk batu akik dan jenis batu kristal semacam kaca dan juga beda batu akik dengan plastik.

batu permata ametrine

1. Kristal / kaca ataupun perhiasan plastik itu bening, sedangkan batu alami kebanyakannya mengandung serat-serat di dalamnya. Sebagian orang awam mengira batu asli itu pecah, tapi sebenarnya hanya serat-serat alami batu. Ada pula batu yang dianggap palsu dikarenakan tidak berserat dengan kasat mata. Jika demikian, gunakan saja lupe untuk memperbesar lebih dari 3x pembesaran untuk melihat seratnya, Namun jarang sekali ditemukan batu permata alam yang bersih tanpa serat. Untuk sejenis batu akik cara membedakannya adalah dengan melihat warna batunya yang tidak begitu rapi.

Lihat serat didalamnya dengan menerawang. Jika asli, serat dalam batu terlihat seperti retak-retak dan motif alami karena jarang sekali kita jumpai batu mulia akik dengan mulus tanpa serat. Anda pasti bisa membedakannya buatan alam dan manusia (serat dalam batu).

2. Coba tempelkan batu perhiasan atau permata itu ke pipi Anda. Apakah terasa dingin? Kalau terasa dingin ini bisa merupakan satu ciri bahwa permata Anda itu asli. Jika cepat menghangat bagaimana? Setiap benda yang kita pegang pasti akan berubah hangat karena hantaran suhu badan kita. Untuk batu akik, jika kita pegang akan lama hangat bahkan selalu terasa dingin dan akan cepat mendingin. Jika ditempelkan di pipi terasa dingin.

3. Berat. Coba bandingkanlah permata asli dan tiruan, pasti permata asli lebih berat dari permata palsu.

4. Untuk batu batu seperti kelulut terlihat bawahnya seperti berlubang lubang kasar tidak mengkilap hal ini dikarenakan bagian bawahnya tidak digosok sehingga tidak terlihat kilapannya dan kemulusannya. Jadi bukan berarti batu itu adalah batu palsu.

5. Cara lain cobalah diteteskan dengan air di atas batu. Jika menetap, itu merupakan ciri batu alami.

6. Untuk membedakan prosesan plastik bisa diketok-ketokan pada gigi. Jika berbunyi dipastikan bukan plastik. Atau bisa pula  dites dengan dibakar. Jika disulut dengan api putung rokok atau dibakar dengan korek api, maka tidak akan ada perubahan warna gosong atau titik meleleh pada batu.

Setelah lama dibakar atau disulut pasti akan menghasilkan cairan minyak berwarna cokelat. Jjika asli, ketika diusap maka cairan tersebut akan hilang dan tidak berbekas atau menempel kuat dibatu. Jika palsu, meski diolesi air atau minyak untuk menghikangkan, bekasnya tidak akan hilang.

Meski dibakar batu akan panas dan kembali cepat mendingin, beda dengan kimia plastik atau kaca buatan, yang akan cukup lama menyimpan hangat atau panas.

7. Batu akik jika diadukan dengan batu alam atau batu akik asli lain akan menimbulkan percikan api. Namun sangat disayangkan yang namanya batu pasti tingkat kekerasannya beragam, apalagi jika sudah dibentuk dan diadukan dengan kukuatan yang besar, pasti batu akan pecah juga. Namun, batu akik tidak akan pecah dengan mudah, hanya saja pasti saja akan tertinggal goresan.

8. Untuk mutiara, coba Anda korek dengan sesuatu yang tajam mutiara tersebut kemudian dilap dengan kain. Jika masih mengkilap, berarti mutiara asli.

Demikian infonya, semoga bermanfaat.

Cara Membedakan Batu Kecubung Asli dan Palsu

Batu kecubung atau ametis merupakan jenis batuan mineral kuarsa. Batu kecubung merupakan batu lahir bagi seseorang yang lahir di bulan Februari. Batu kecubung biasanya berwarna ungu sampai merah muda. Dalam sejarah, ungu merupakan warna yang digunakan oleh raja, ratu, dan anggota keluarga kerajaan lain. Karena itulah, para penguasa sering memiliki berlian yang terbuat dari batu kecubung.

 Batu kecubung salah satu batu permata yang di gemari para kolektor batu permata. Warna batu dengan dominasi warna ungu membuat batu kecubung terlihat sangat indah bila dijadikan sebagai perhiasan seperti cincin dan kalung. Sebagai pembeli, tentu anda tidak ingin tertipu dengan membeli batu kecubung yang palsu sehingga harus berhati-hati dalam membedakan batu kecubung yang asli atau atau kecubung palsu. Cara sederhana untuk mengetahui batu kecubung asli atau palsu, antara lain dengan mengenali serat dan inklusi, sifat kimia dan optiknya.

Mengenal serat dan Inklusi Batu Kecubung 

Cara mengetes batu mulia khususnya kecubung adalah dengan mengenali beragam bentuk serat atau inklusi yang terdapat pada batu kecubung. dengan mengenal serat dan inklusi tersebut maka anda bisa memastikan jika kecubung yang anda beli asli atau palsu. Berikut Gambar dan keterangan Serat dan Inklusinya.
 

Serat Kecubung Negatif Crystal
Negatif Crystal


Serat Kecubung Crystal
Crystal


Serat Kecubung Tiger Stripe
Tiger Stripe


Serat Kecubung Finger Print
Finger Print

Anda harus benar benar mengenali bentuk serat dan inklusi seperti gambar di atas dikarenakan para penjual biasa memanipulasi bentuk serat dari batu kecubung palsu terlihat menjadi asli. Waspadalah dalam hal ini. 


Sifat kimia dan optik dari batu permata asli

Inklusi dari batu permata seratnya tidak semua terlihat jelas, sehingga ilmuwan atau gemologist dapat memastikan nama batu dengan sebuah alat untuk mengetahui sifat-sifat kimia maupun optic batu permata tersebut, ciri-cirinya mempunyai tingkat kekerasarn 7 dalam skala Mohs, berat jenisnya sekitar 2,64 – 2,66 sedangkan indeks biasnya 1,544 – 1,553.

Cara Membedakan Batu Bacan Asli dan Palsu




Batu Bacan saat ini sangat digemari dan terbukti dari tingginya permintaan di pasaran. Bersamaan dengan itu, muncul pula batu sintetis (tiruan) yang diimpor dari Tiongkok atau diproduksi di dalam negeri. Keduanya (asli dan tiruan) memang mirip, namun harganya beda jauh. Batu asli diperuntukkan bagi kalangan berduit, sementara batu tiruan diperuntukkan bagi kalangan sebaliknya.
 
Ada pula kalangan berduit membeli batu tiruan. Bukan karena ingin berhemat, namun tertipu. Tentu, mereka yang tertipu tak mengetahui ciri-ciri batu asli. Lalu, apa sih bedanya batu asli dan tiruan? Berikut ini ada tiga cara mengetahui Batu Bacan asli dan palsu.

Cara pertama, yakni dengan menggoreskan batu bacan pada kaca atau cermin. Batu bacan dengan tingkat kekerasan 7 skala mohs mampu menggores kaca. Jika kaca itu tergores bisa dikatakan batu itu asli.

Kemudian cara kedua, yaitu melihat batu bacan dengan kaca pembesar. Cara ini banyak dilakukan terhadap berbagai jenis batuan kristal. Batu bacan asli jika dilihat menggunakan kaca pembesar lalu disinari (senter) akan terlihat kotoran atau serat didalamnya atau ada semacam bercak walaupun hanya sedikit sedangkan yang palsu akan terlihat mulus tanpa noda.

Sedangkan cara ketiga, jika batu bacan dipanaskan menggunakan api akan keluar minyak, namun setelah dilap mengguanakan kain akan kembali seperti semula mengkilap. Sedangkan yang sintetis atau palsu tetap meninggalkan bekas warna agak kusam.

Batu Akik Mahal dan Berkelas di Indonesia

Cincin merupakan perhiasan yang sudah dikenal dan dikenakan banyak orang sejak ribuan tahun lalu, baik bagi wanita maupun pria. Cincin diletakkan pada jari tangan dan dan melingkar pada bagian jari manis atau jari tengah. Belakangan ini batu cincin akik/permata telah menjadi buruan banyak orang. Tak terkecuali di Indonesia.

Secara tradisi biasanya cincin terbuat dari logam mulia, perak atau campuran dari bahan-bahan lain seperti tembaga, perunggu, kuningan krom dan lain-lain. Untuk memperindah tampilan sebuah cincin dilengkapi dengan ukiran dan dihias dengan permata seperti intan, berlian atau batu akik.

Jika selama ini, cincin batu permata banyak digunakan kalangan orang-orang yang sudah dewasa namun belakangan cincin sudah banyak digunakan kalangan muda dan remaja bahkan saat ini cincin dengan batu akik telah menjadi tren dan gaya hidup, sehingga harga batu cincin semakin mahal karena semakin banyaknya peminat dari berbagai kalangan. Berikut ini beberapa jenis batu cincin akik termahal dan berkelas di Indonesia.

1. Batu Bacan

 1 batu-bacan 

Bagi pecinta batu akik, siapa yang tidak mengenal jenis batu yang satu ini. Batu Bacan merupakan jenis batu mulia/akik asal Indonesia dan banyak ditemukan di daerah Halmahera Selatan Maluku Utara tepatnya di Pulau Bacan. Jenis batu bacan paling populer dan banyak dicari jenis batu bacan doko dan batu bacan palamea.

Kedua jenis batu ini menag tengah menjadi incaran, baik bagi penghobi maupun kolektor. Perbedaan batu bacan doko dan palamea terletak pada warnanya. Doko memiliki warna hijau gelap sedangkan jenis palamea berwarna hijau kebiruan. Harga batu bacan sendiri mulai dari ratusan ribu puluhan juta rupiah.

2. Batu Cincin Safir

1 batusafir 

Safir merupakan batu permata yang diminati banyak kalangan baik di Indonesia maupun di berbagai negara. Namun harganya yang mahal tidak semua orang mampu memiliki jenis batu alam yang indah ini. Safir termasuk mineral yang dikenal sebagai korundum dan secara umum digunakan sebagai permata cincin yang indah atau untuk perhiasan jenis lainnya.

Batu permata ini memiliki banyak variasi warna seperti warna biru, jingga, kuning, merah muda, kehijauan dan ungu. Khasiat batu safir dipercaya untuk menenangkan pikiran dan memancarkan aura positif untuk mengembangkan daya pikir bagi pemakainya

3. Batu Cincin Zamrud

batu zamrud 

Jenis permata ini memiliki warna hijau bening sampai hijau tua dan sudah dikenal banyak orang sejak ribuan tahun sebagai permata indah dengan harga mahal. Batu Zamrud memiliki kekerasan 7.5 pada skala mohs  dan permata ini dianggap sebagai lambang kemakmuran dan kedamaian.

4. Batu Cincin Ruby

Batu Ruby sering juga disebut batu merah delima termasuk salah satu dari sekian banyak batu permata yang paling disukai di dunia termasuk di Indonesia. Harga batu ini bervariasi tergantung tingkat keunikan dan kualitasnya. Batu ruby dipercaya sebagai simbol kekuatan dan keberanian.


5. Batu Topaz

blue topaz
 

Batu Topaz memiliki banyak warna seperti kuning, biru dan jingga agak kemerahan. Jenis batu ini banyak ditemukan di banyak negara seperti Sri Lanka, Rusia, Brazil, Meksiko dan masih banyak lagi negara penghasil batu yang banyak diguakan sebagai perhiasan ini.

Seperti batu mulia pada umumnya, topaz dipercaya menandung energi alam yang bermanfaat bagi pemakainya baik yang berkaitan dengan kesehatan jazmani maupun  rohani seperti menghilangkan depresi, memaksimalkan daya kerja otak serta dipercaya bisa membawa kedamaian.

6. Batu Opal (Kalimaya)

batu kalimaya 

Opal atau Batu Kalimaya merupakan jenis batuan mulia yang paling banyak dicari baik oleh penghobi maupun kolektor. Keindahan batu ini sudah tidak diragukan lagi, bahkan mereka yang baru mengenal batu mulia sekalipun akan tertarik dengan pesona batu yang mampu mengeluarkan aneka macam warna tersebut.

Batu opal di Indonesia dikenal dengan istilah kalimaya dan banyak ditemukan di Daerah Banten. Harga batu kalimaya sendiri bervariasi tergantung kualitas layaknya batu akik pada umumnya. Harga batu opal/kalimaya termahal sekita 2.500 dollar/karat.

7. Batu Sungai Dareh

1 sungai-dareh 

Batu Akik Sungai Dareh termasuk salah satu batu cincin populer dan termahal saat ini. Batu asal Sumatera Selatan itu kini tengah menjadi incaran para penghobi maupun kolektor. Popularitas batu itu mulai menanjak sejak Presiden SBY dan Barak Obama (Presiden Amerika) di duga mengenakan batu tersebut di jari tangan mereka.

Harga batu sungai dareh berkualitas tentu saja sangat mahal bahkan, namun untuk kualitas sedang yang banyak dijual di pasaran lokal harganya cukup terjangkau, mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah.

8. Batu Giok

batu giok 

Di Indonesia, Batu Giok sudah dikenal sejak lama, namun popularitas batu ini tidak pernah luntur, terlebih ditengah semakin tingginya penghobi batu akaik belakanhgan ini, sehingga membuat harga batu giok makin mahal.

Keindahan Giok dengan khas warna hijau banyak dijadikan sebagai perhiasan, seperti mata cincin, kalung, liontin dan lain-lain. Namun sebagian orang masih percaya bahwa batu yang sudah dikenal sejak ribuan tahun sebelum masehi di China itu dipercaya bisa membawa keberuntungan, ketentraman dan kedamaian bagi pemiliknya. 

9. Batu Kecubung (Amethyst)

batu akik kecubung 

Batu Kecubung termasuk salah satu dari sekian banyak batu akik yang juga tengah menjadi incaran banyak penghobi. Warna khas ungu yang terdapat pada batu ini membuat batu yang biasa disebut Amethyst di pasaran intenternasional itu terlihat mempesona. Tak hanya bisa dijadikan sebagai perhiasan kecubung juga dipercaya sebagai batu pembawa keberuntungan.

10. Batu Lavender

batu lavender baturaja 

Dalam sebuah kontes nasional yang pernah diadakan beberapa waktu lalu, Jenis Batu Lavender Spritus Baturaja masuk dalam kategori batu terbaik dan berhasil memenangkan kontes, sehingga batu ini menjadi buruan banyak kolektor.

Harga Batu Lavender yang berhasil memenangkan kontes ditawar Rp. 175 juta namun sang pemilik belum melepasnya. Sejak saat itu batu yang banyak ditemukan di wilayah Simpang dan Segara Kembang Kecamatan Lengkiti OKU Sumatera Selatan itu menjadi incaran banyak kolektor dan masuk dalam jajaran batu terpopuler baik di Indonesia maupun di pasaran internasional.

Selain batu yang telah disebutkan, sebenarnya masih banyak batu cincin terkenal dan termahal jenis lain yang saat ini tengah populer di Indonesia termasuk batu giok aceh atau lebih dikenal dengan sebutan Batu Lumut Aceh, batu obi, labrador atau jenis lain.


Nama-nama Batu Akik di Indonesia

Batu akik di Indonesia saat ini sedang booming. Namun bagi pemula yang baru mengenal batu akik mungkin akan merasa kebingungan untuk mengenal satu persatu nama dan istilah permata yang ada. Penamaan pada batu akik atau permata, biasanya disesuaikan dengan karakteristik batu, corak, warna atau tempat ditemukannya batu itu sendiri dengan tujuan untuk memberi pemahaman.
Bagi mereka yang sudah lama berkecimpung dalam dunia permata dan sudah banyak mengenal berbagai jenis permata, mungkin sudah tidak asing lagi dengan istilah-istilah  yang ada di Indonesia. Misalnya Batu akik darah nama lain dari BloodstoneTiger Eye nama lain dari Mata Harimau (tinggal diterjemahkan saja) itupun kalau menggunakan nama yang umum.
Ada juga nama dan istilah yang terdengar aneh seperti nama batu Mata Kucing nama internasionalnya tinggal diterjemahkan saja menjadi ‘Cat Eye’ serta banyak lagi lainnya. 
Berikut ini beberapa nama dan istilah batu akik atau permata di Indonesia dan Internasional.
NOINTERNASIONAL:INDONESIA
1.Biru Lazuardi:Lapis Lazuli
2.SunStone:Biduri Surya
3.BloodStone:Akik Darah/Naga Sui
4.Rose Quartz:Kuarsa Mawar
5.Rock Crystal:Kecubung Es
6.Green Jasper:Badar Lumut
7.Emerald:Zamrud
8.Ruby:Merah Delima
9.Tiger’e Eye:Mata Macan/Biduri Sepah
10.Green Obsidian:Zamrud Kalimantan
11.Hawk’s Eye:Mata Elang
12.Bixbite:Red Beryl
13.Idocrase:Sungai Dareh/Bio Solar Aceh
14.Chrysocolla:Batu Bacan
15.Opal:Batu Kalimaya
16.Agate:Akik
17.Jade:Giok
18.Rhodochrosite:Ruby Borneo
19.Pearl:Mutiara
20.Iolite:Safir Air
21.Kyanite:Safir Australia
22.Diamond:Intan/Berlian
23.Amethyst:Kecubung
24.Smoky Quartz:Kecubung Teh
25.Prasiolite Quartz :Kecubung Hijau
26.Pyrite:Badar Emas
27.Petrified Shell:Kol Buntet
28.Textite:Batu Meteor
29.Chalcedony:Yaman
30.Red Jasper:Ati Ayam
31.Petrified Sea Coral:Badar Tawon
32.Labradorite:Laburador
33.Turquoise:Pirus
34.Cat’s Eye:Mata Kucing
35.MoonStone Feldspar:Biduri Laut
36.Rutilated Quartz:Kecubung Rambut
37.Moonstone:Biduri Bulan
38.Chalcedony:Spritus/Lavender
Sebenarnya masih banyak lagi jenis permata lain yang tidak kami tulis dalam daftar ini. Kami akan sangat senang jika ada yang mau menambahkan, silahkan.
sealkazzsoftware.blogspot.com resepkuekeringku.com